\

Diisi Orang Muda, Ikasi Kota Tangerang Targetkan Rebut Juara Umum Popda dan Raih Medali PON XXI Aceh – Sumatera Utara

TANGERANGSATU.CO.ID, KOTA TANGERANG – Kepala Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Kota Tangerang, Kaonang meminta kepada Pengurus Cabang Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (Pengcab Ikasi) Kota Tangerang masa bakti 2023 – 2027 untuk terus melakukan pembinaan dengan maksimal kepada para atlet muda guna mempersiapkan pertandingan di arena Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XI Banten 2024 untuk menjadi juara umum.

“Hal utama lainnya yakni terus melakukan persiapan teknik dan fisik terhadap atlet anggar Kota Tangerang yang telah meraih tiket untuk bertanding di gelanggang Pekan Olahraga Nasional di Aceh – Sumatera Utara pada 2024 mendatang. Targetnya jelas, PON XXI bagi Kontingen Banten merebut medali emas,” ungkap Kepala Dispora Kaonang saat menghadiri pelantikan Pengcab Ikasi Kota Tangerang masa bakti 2023 – 2027 di rumah makan Parigogo, Jalan Veteran Kota Tangerang, Kamis malam 9 November 2023.

Dikatakan Kaonang, pengurus Ikasi Kota Tangerang masa bakti 2023 – 2027 diisi orang-orang muda. Diharapkan dengan semangat tinggi orang muda ini bisa mengorbitkan atlet-atlet anggar andal bukan cuma di tingkat regional, namun mampu berprestasi emas di arena nasional tembus mencapai internasional.

Pelantikan pengurus Ikasi Kota Tangerang itu dilakukan Ketua Pengprov Ikasi Banten, Winarni. Hadir pada kesempatan itu Kepala Dispora Kota Tangerang Kaonang bersama Kabid Olahraga Dispora Jejen Jaenudin, Sekretaris Koni Kota Tangerang Warta Ginting serta undangan lainnya.

Mereka yang dilantik di antaranya Andes Respati Hiwarani (ketua), Kurniadi Slamet (sekreatris I), Nurhasan (sekretaris II), Nano Suryono (bendahara I), Putri Balqis (bendahara II), Gema Imanulhaq, Deka Angga Irawan, Arliany Dwi Ngayani (bidang binpres), Dwi (hubungan antar lembaga), Iwan (humas), Edih Waryadih, Taufik Hidayat (perwasitan dan pertandingan), Fajar Nurfauzan, M Fuad Ardiyanto, Jumali (sarana dan prasarana).

Ketua Pengcab Ikasi Kota Tangerang 2023 – 2027 Andes Respati Hiwarani mengungkapkan di pundak pengurus Ikasi Kota Tangerang yang baru dilantik ada sasaran yang menjadi prioritas yakni merebut juara umum Popda XI Banten 2024, merebut medali di arena PON XXI Aceh – Sumatera Utara 2024, mempertahankan gelar juara umum Porprov VII Banten 2026.

“Kami juga terus melakukan pembinaan kepada para atlet pelajar untuk menjadi pemain anggar andal menggantikan para seniornya untuk menembus prestasi nasional dan internasional,” ungkap Andes Respati.***

• Ateng San