\

DKC Kwarcab Kota Tangerang Akan Selenggarakan Perkemahan Wirakarya Cabang 2024

Ketua Harian Kwarcab Kota Tangerang yang juga Kepala Dispora Kota Tangerang Kaonang (tengah pakai peci) didampingi Ketua Tim Kerja OKP dan Pramuka Bobby Yunandar menerima panitia Perkemahan Wirakarya Cabang 2024 di Gedung Cisadane, Rabu petang 18 September 2024. (foto: mediarepublikan.com/ateng sanusih).

MEDIAREPUBLIKAN.COM, KOTA TANGERANG – Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Tangerang akan mengadaka Perkemahan Wirakarya Cabang (PWC) pada 30 Oktober – 3 November 2024 di Alun-alun Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang.

Panitia PWC 2024 ini yakni Dewan Kerja Cabang (DKC) Kota Tangerang dan anggota Pramuka Penegak serta Pandega disahkan dengan surat keputusan Kwarcab Gerakan Pramuka.

Rabu petang 18 September 2024, panitia PWC 2024 dipimpin penanggung jawab pelaksana Faqih Fathurrahman melaporkan rencana kegiatan mereka kepada Ketua Harian Kwarcab Kota Tangerang, Kaonang di Gedung Cisadane Jalan KS Tubun Kecamatan Karawaci.

Ketua Harian Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Tangerang, Kaonang PWC ini ajang silaturahmi mempererat tali persaudaraan, menumbuhkan rasa peduli terhadap lingkungan.

“PWC juga guna membina dan mengembangkan mental, fisik, pengetahuan, pengalaman, serta keterampilan Pramuka Penegak – Pandega melalui kegiatan nyata yang hasilnya berguna bagi masyarakat,” jelas Kaonang yang juga Wakil Ketua Bidang Sarana Prasaran dan Keuangan Kwarcab Kota Tangerang.

Ditambahkan Kaonang, jenis-jenis kegiatan pada PWXlC 2024 ini dapat meningkatkan semangat jiwa gotong royong sesama anggota Gerakan Pramuka maupun dengan masyarakat umum.

“Diharapkan setelah mengikuti PWC 2024 para peserta mendapat wawasan baru, pengetahuan dan pengalaman baru. Dapat meningkatkan rasa cinta terhadap alam serta ikut membangun masyarakat sesuai Tri Satya dan Dasa Darma.***

sumber : https://www.mediarepublikan.com/dkc-kwarcab-kota-tangerang-akan-selenggarakan-perkemahan-wirakarya-cabang-2024/