\

Kaonang: Pascom, Lomba Kepramukaan dan Olahraga Tradisional di Kota Tangerang

Rapat Dispora dengan Panitia Pascom II di Gedung Cisadane Jalan KS Tubun Kecamatan Karawaci Kota Tangerang, Senin pagi 3 Februari 2025. (foto: mediarepublikan.com/ateng sanusih)

MEDIAREPUBLIKAN.COM, KOTA TANGERANG – Di era digitalisasi, Patriot Scout Competition (Pascom) harus mampu menjawab tantangan jaman dengan melakukan lomba yang lebih memberi peluang kepada masa depan. Pramuka juga harus memperbarui kemampuannya dengan aplikasi kekinian.

Penegasan itu dilontarkan Kepala Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Kota Tangerang, Kaonang dalam rapat dengan Panitia Pascom II di Gedung Cisadane Jalan KS Tubun Kecamatan Karawaci Kota Tangerang, Senin pagi 3 Februari 2025.

Rapat itu dihadiri Plt Sekretaris Dispora/Kabid Pemuda Supendi, Kabid Olahraga Dispora Jejen Jaenudin, Ketua Tim Kerja Organisasi Kepemudaan dan Pramuka Dispora Bobby Yunandar, Ketua Tim Kerja Sarana Prasarana Kepemudaan Nurhasanah, Ketua Tim Kerja Pemberdayaan Pengembangan Pemuda Gamal Pribadi, Ketua Tim Kerja Peningkatan Prestasi Olahraga Elvida Nuke Nilvana, Ketua Tim Kerja Sarana Prasarana Olahraga Sukamto dan Panitia Pascom II/2025.

Diungkapkan Kaonang, Pascom 2025 ini merupakan perhelatan kedua yang digelar Saka Patriot kolaborasi dengan Dinas Pemuda Olahraga Kota Tangerang. Pascom berupa perlombaan Pramuka dan olahraga tradisional dengan total hadiah uang tunai sebesar Rp42 juta. Pascom dan inagurasi Baden Powell 2025 ini, akan dihadiri sedikitnya 1500 Pramuka dari berbagai daerah di Tanah Air.

Sementara itu Ketua Tim Kerja Organisasi Kepemudaan dan Pramuka Dispora Kota Tangerang, Bobby Yunandar menambahkan, saat ini yang sudah mendaftar ke panitia peserta dari wilayah Jawa Tengah, Jawa Barat, Jakarta dan Banten.

Dikatakan Bobby, pendaftaran peserta Pascom II/2025 ini tanpa dipungut biaya. Untuk Pramuka dari wilayah Kota Tangerang yang ingin mendaftar, bisa datang langsung ke Sekretariat Saka Patriot Kwarcab Kota Tangerang di Stadion Benteng Reborn (depan Teras Benteng) Jl TMP Taruna Kota Tangerang. Sementara bagi yang di luar Kota Tangerang dapat mendaftar melalui aplikasi.

Ketua Panitia Pascom II/2025, Sandi menjelaskan pada perhelatan ini pihaknya akan melombakan kepramukaan yang lebih menarik dan atraktif sehingga menjadi sangat menarik untuk diikuti bagi Pramuka.

“Selain lomba kepramukaan, kami juga melombakan olahraga tradisional yang dilombakan di ajang resmi tingkat regional dan nasional. Di antaranya lari balok, egrang dan terompah panjang,” terang Sandi.

Untuk Pascom II ini, kata Sandi, akan digelar 22 Februari 2025 di Nambo Krida Arena, Jalan M Toha, Kecamatan Karawaci Kota Tangerang. Sampai saat ini, pendaftaran peserta Pascom masih dibuka dan terakhir Sabtu 8 Februari 2025. Penutupan pendaftaran ini sekaligus pelaksanaan technical meeting di Gedung Pemuda, Jalan A Damyati Kota Tangerang.***

sumber : https://www.mediarepublikan.com/kaonang-pascom-lomba-kepramukaan-dan-olahraga-tradisional-di-kota-tangerang/