Kepala Dispora bersama Ketua Koni dan Ketua Pengcab IBCA MMA Lepas Atlet Kota Tangerang Menuju Kejurnas di Surabaya


Kepala Dispora Kota Tangerang Kaonang bersama Koni Dirman, Ketua Pengcab IBCA MMA Arief Wibowo, Kepala Bidang Olahraga Dispora Jejen Jaenudin melepas pemberangkatan atlet IBCA MMA Kota Tangerang menuju arena Kejurnas 2025 Surabaya di halaman Kantor Koni, Stadion Benteng Reborn Jalan TMP Taruna, Rabu pagi 14 Mei 2025. (foto: oborbangsa.com/ateng sanusih)
OBORBANGSA.COM, KOTA TANGERANG – Sebanyak delapan atlet Indonesia Bela Diri Campuran Amatir – Mixed Martial Arts (IBCA MMA) Kota Tangerang siap bertarung di arena Kejuaraan Nasional (Kejurnas) IBCA MMA yang akan digelar di Mall Square, Surabaya, pada 15–18 Mei 2025 mendatang.
Kepala Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Kota Tangerang Kaonang melepas pemberangkatan atlet IBCA MMA Kota Tangerang di halaman Kantor Koni, Stadion Benteng Reborn Jalan TMP Taruna, Rabu pagi 14 Mei 2025.
Turut hadir pada pelepasan atlet tersebut Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (Koni) Kota Tangerang Dirman, Ketua Pengurus Cabang (Pengcab) IBCA MMA Kota Tangerang Arief Wibowo, Kepala Bidang Olahraga Dispora Kota Tangerang Jejen Jaenudin dan Ketua Tim Kerja Sarana Prasarana Olahraga Dispora Sukamto.
Kaonang menegaskan semenjak menjabat Kepala Dispora Kota Tangerang, dirinya baru pertama ini melepas kontingen cabang olahraga yang akan berangkat ke arena kejurnas.
Dikatakan Kaonang, pelepasan atlet menuju kejurnas yang dilakukan Kepala Dispora bersama Ketua Koni dan Ketua Pengcab IBCA MMA wujud dukungan terhadap salah satu cabang olahraga baru bergabung dengan Koni yang pada Pekan Olahraga Nasional Aceh – Sumatera Utara 2024 lalu tampil di arena sebagai eksebisi.
“Kami berharap semoga IBCA MMA Kota Tangerang terus mengalami peningkatan prestasi. Pada Kejurnas 2025 di Surabaya besok atlet-atlet IBCA MMA Kota Tangerang mampu menunjukkan prestasi terbaik dan pulang membawa medali,” jelas Kepala Dispora Kaonang.
Ketua Pengcab IBCA MMA Kota Tangerang, Arief Wibowo menghaturkan terima kasih kepada Kepala Dispora Kaonang dan Ketua Koni Dirman Laome yang hadir pada pelepasan atlet menuju Kejurnas 2025 di Surabaya.
“Kehadiran mereka berdua ini menunjukkan komitmen dari Pemerintah Kota Tangerang dan Koni untuk bisa men-support cabang olahraga baru. Ini ke jadi menjadi spirit dan penambah energi bagi para atlet yang akan bertarung di gelanggang Kejurnas IBCA MMA 2025,” jelas Arief Wibowo yang juga Wakil Ketua II DPRD Kota Tangerang.
Diharapkan, sambung Arief Wibowo, para atlet IBCA MMA Kota Tangerang mampu menorehkan prestasi di arena kejurnas tersebut sehingga bisa mengukir sejarah sebagai cabang olahraga yang baru bergabung dengan Koni.
Ketua Koni Kota Tangerang, Dirman mengungkapkan keberangkatan atlet IBCA MMA ke arena Kejurnas 2025 Surabaya bisa menunjukkan prestasi terbaik.
“Insyaa Allah di Pekan Olahraga Provinsi VII Banten 2026 di Kota Tangerang Selatan cabang olahraga IBCA MMA dipertandingkan dan Kota Tangerang mampu menjadi yang terbaik di Banten,” tutup Ketua Koni Kota Tangerang, Dirman.***
• Ateng Sanusih