\

Kepala Dispora Buka Kejurnas Katapel Forspek I Piala Walikota Tangerang 2023 di Gor Gondrong

MEDIAREPUBLIKAN.COM, KOTA TANGERANG – Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Katapel Forspek I Piala Walikota Tangerang resmi dibuka Sabtu pagi 19 Agustus 2023 di Gor Gondrong Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang.

Pembukaan Kejurnas itu dilakukan Kepala Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Kota Tangerang Kaonang mewakili Walikota Tangerang Arief Rachadiono Wismansyah.

Hadir pada kesempatan itu Wakil Ketua Umum Kormi Semuel Samson, Kepala Bidang Olahraga Dispora Kota Tangerang Jejen Jaenudin, Sub Koordinator Olahraga Dispora Edi Ruhiyat, Ketua Forum Silaturahmi Pecinta Katapel (Forspek) Banten Fachri Yulizar, Ketua Kormi Kota Tangerang M Hanan Rahmadi, Ketua Perwatusi Banten, Otong Supriadi serta undangan lainnya.

Kepala Dispora Kota Tangerang, Kaonang pada kesempatan itu menegaskan Pemerintah Kota Tangerang terus mendorong induk olahraga (Inorga) yang berada di bawah Kormi untuk menggelar kejuaraan skala nasional di Kota Tangerang.

“Kami mengapresiasi Forspek Banten yang dimotori Bung Fahri Yulizar secara berkala mengadakan pertandingan yakni liga katapel Banten. Hari ini Forspek menggelar Kejuaraan Nasional Katapel Piala Walikota Tangerang. Ini upaya untuk memajukan olahraga tradisional lebih digemari masyarakat,” jelas Kepala Dispora Kota Tangerang Kaonang.

Kaonang juga menawarkan kepada para pegiat katapel juara di Kejurnas Piala Walikota Tangerang yang lulusan SMA sederajat tahun 2021, 2022, 2023 untuk mengikuti program beasiswa di salah satu universitas di Kota Tangerang.

“Kami juga mengajak Kormi untuk mengupayakan para pegiat katapel yang juara di kejurnas ini untuk bisa melanjutkan sekolah melalui jalur prestasi. Jadi nanti mereka yang juara selain mendapat medali juga sertifikat,” jelas Kaonang.

Ditambahkan Kaonang, untuk jenis olahraga katapel telah disediakan tempat untuk latihan di dekat taman prestasi Kota Tangerang.

Sementara itu Ketua Forspek Banten Fahri Yulizar mengungkapkan Kejurnas Katapel Forspek I Piala Walikota Tangerang 2023 ini digelar selama dua hari 19 – 20 Agustus 2023. Kejurnas Katapel Forspek I melombakan empat nomor lomba yakni junior, puteri, putera dan klub.

“Di hari pertama nomor lomba yang bertanding yakni junior dan puteri. Selanjutnya di hari kedua bertanding putera dan klub. Pastinya kejuaraan ini selain menyediakan medali bagi yang juara juga ada hadiah uang pembinaan,” jelas Fahri Yulizar yang juga Ketua Panitia Kejurnas Katapel Forspek I Piala Walikota Tangerang 2023.

Ditambahkan Fahri, pada ajang ini pihaknya juga melibatkan para pelaku usaha mikro kecil (UMK) binaan Dinas Perindagkop UKM Kota Tangerang. Para pelaku UKM diberi ruang untuk menggelar dagangannya di sekitaran arena Kejurnas Katapel Forspek I ini.

Ketua Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi) Kota Tangerang M Hanan Rahmadi mengungkapkan ajang ini sebagai pembuktian bahwa para pegiat jenis olahraga katapel Kota Tangerang mampu berprestasi di arena nasional.

“Tentunya kami berharap semakin banyak pegiat olahraga tradisional dari kalangan muda dan semakin memasyarakat. Dari Kejurnas ini maka Kota Tangerang menorehkan catatan prestasi di tingkat nasional,” jelas Ketua Kormi Kota Tangerang M Hanan Rahmadi.

Pembukaan l Kejurnas Katapel Forspek I Piala Walikota Tangerang 2023 diawali dengan gelaran senam bersama Perwatusi (Perkumpulan Warga Tulang Sehat Indonesia) Banten. Ratusan warga melakukan senam perwatusi yang dipandu instruktur dari Nani Studio. Lalu disambung dengan suguhan tari lenggang Cisadane binaan Dinas Budparman Kota Tangerang.

Kejurnas ini diikuti banyak pegiat katapel dari berbagai klub di Indonesia.***

  • Sumber MEDIAREPUBLIKAN.COM