Ketua Kwarcab Kota Tangerang bersama Kepala Dispora Hadiri Pembukaan Jambore Ranting Cibodas, Ini Pesan yang Disampaikan
MEDIAREPUBLIKAN.COM, TANGERANG – Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Tangerang Suli Rosadi bersama Kepala Dinas Pemuda Olahraga (Dispora)e Kota Tangerang Kaonang menghadiri pembukaan Jambore Ranting Cibodas di Bumi Perkemahan Kitri Bakti, Curug Kabupaten Tangerang, Selasa petang 27 September 2024.
Jambore Ranting Cibodas digelar selama dua hari, 17 – 18 September 2024 diikuti sebanyak 350 peserta dari 25 gugusdepan (gudep) yang ada di wilayah Kecamatan Cibodas Kota Tangerang.
Ketua Kwarcab Kota Tangerang, Suli Rosadi menegaskan kwartir ranting di Kota Tangerang secara bergiliran menggiatkan jambore di tahun 2024.
Harapan dari adanya jambore memunculkan generasi penerus dari Pramuka yang tangguh, berani, cerdas yang dibutuhkan untuk menjadi pemimpin bangsa ini di masa akan datang. Itu adalah dasar karakter yang harus melekat dalam jiwa Pramuka untuk meraih sukses di masa depan.
“Perkemahan adalah pendidikan yang tanpa disadari, tanpa disengaja yang akhirnya akan memupuk mereka untuk bersosialisasi dan dapat beradaptasi terhadap lingkungan,” ungkap Ketua Kwarcab Kota Tangerang.
Sehingga pada masa akan datang mereka akan terbiasa bersosialisasi di tengah kebiasaan sekarang bermain dengan gadget. Mudah-mudahan, sambung Suli Rosadi, akan mengurangi hal-hal yang kurang positif bagi pertumbuhan generasi muda, sehingga generasi muda Indonesia bisa bersosialisasi dengan lingkungannya.
Kepala Dispora Kota Tangerang Kaonang mengungkapkan pengalamannya saat dirinya pada masa sekolah mengikuti perkemahan Pramuka yang membentuk jiwa kebersamaan dan beradaptasi dengan lingkungan.
“Kita mampu bersosialisasi dengan teman-teman selama berhari-hari di perkemahan. Ini penting sekali, dalam berkehidupan ini salah satu faktor kita bisa sukses adalah kemampuan kita beradaptasi dengan inovatif, integritas yang bagus dan personalitas yang bagus,” ungkap Kaonang yang juga Ketua Harian Kwarcab Kota Tangerang.
Ditegaskannya pula, menjadi kewajiban kita semua untuk mendidik generasi muda Pramuka untuk menyambut Indonesia Emas dengan sumber daya manusia yang siap membangun negeri.***
sumber :