Ketua Pertina: Atlet PPLPD Tinju Kota Tangerang Disertakan dalam BPJS Ketenagakerjaan
TANGERANGSATU.CO.ID, KOTA TANGERANG – Ketua Pengurus Cabang Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pengcab Pertina) Kota Tangerang, Kaonang menegaskan, para atlet Pusat Pelatihan Pendidikan Olahraga Pelajar Daerah (PPLPD) Kota Tangerang yang tengah dipersiapkan untuk menghadapi pertarungan di arena Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XI Banten 2024 segera didaftarkan dalam program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan.
Penegasan itu disampaikan Kaonang saat melakukan monitoring latihan atlet PPLPD cabang olahraga tinju di Gor Koang Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Sabtu petang 16 Maret 2024. Hadir pula pada kesempatan itu pelatih PPLPD cabang olahraga tinju Berto Fautngilyanan dan Thamrin.
“Ini untuk jaga-jaga bila mana atlet mengalami cedera atau karena lain memerlukan perawatan medis di rumah sakit, maka seluruh biaya pengobatannya ditanggung pihak BPJS Ketenagakerjaan,” jelas Ketua Pengcab Pertina, Kaonang yang juga Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kota Tangerang.
Kaonang mengingatkan, para atlet harus berlatih sungguh-sungguh serta meningkatkan ketahanan fisik. Sehingga ketika bertanding di atas ring menjadi petarung tangguh mampu mengalahkan lawan-lawannya, sukses berprestasi emas.
“Bagi para juara ada tersedia bonus uang. Selain itu, bagi yang melanjutkan pendidikan ke jenjang SMA atau SMK, dapat memilih sekolah negeri di Kota Tangerang. Bagi yang lulus SMA sederajat, ada program beasiswa kuliah gratis sampai sarjana serta mendapat uang saku. Itu semua bentuk apresiasi kami kepada para atlet juara,” beber Kaonang.
Ketua Pengcab Pertina Kota Tangerang menyemangati para atlet, kendati tengah berpuasa Ramadhan, namun latihan PPLPD terus dilaksanakan. “Sebagai petarung, jangan pernah kendor semangat. Harus mampu menaklukan tantangan dan rintangan guna bisa berdiri di podium sebagai juara prestasi emas,” ujar Kaonang.***
• Ateng San