\

Kolaborasi Pemkot dengan PGI, Gelar Kejuaraan Golf Nasional Piala Wali Kota Tangerang 2024

ANTARWAKTU.COM, KOTA TANGERANG – Pemerintah Kota Tangerang berkolaborasi dengan Persatuan Golf Indonesia (PGI) Kota Tangerang akan menggelar perhelatan olahraga spektakuler, yakni Kejuaraan Golf Nasional Piala Wali Kota Tangerang 2024. Kejuaraan spektakuler ini akan digelar pada 30 Oktober 2024 di Modern Golf dan Country Club Kota Tangerang.

Kepala Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Kota Tangerang, Kaonang bersama Ketua PGI Kota Tangerang, Nana Setiana Soebarna dan Ketua Tim Kerja Olahraga Dispora Elvida Nuke Nilvana mengadakan pertemuan dengan pihak manajemen Modern Golf dan Country Club, Kamis 17 Oktober 2024 kawasan lapangan golf tersebut. Pertemuan tersebut dimaksudkan untuk membahas Kejuaraan Golf Nasional Piala Wali Kota Tangerang 2024.

“Harapan kita dengan adanya perhelatan ini tentu menjadi salah satu upaya mewujudkan Kota Tangerang menjadi sport city,” jelas Kepala Dispora Kota Tangerang, Kanonang usai mengadakan pertemuan tersebut.

Dengan menjadi sport city, sambung sambung Kaonang, maka orang berkunjung ke Kota Tangerang semakin banyak sesuai dengan hobinya olahraga yang digemari. Dari itu tentunya akan membawa kemajuan ekonomi bagi Kota Tangerang.

Kepala Dispora Kota Tangerang, Kaonang juga mengapresiasi upaya PGI yang akan menyelenggarakan kejuaraan tingkat nasional di Kota Tangerang.

“Semangatnya tetap sama, agar seluruh cabang olahraga mengadakan kejuaraan atau kompetisi guna menguji kemampuan dan menambah pengalaman para atlet Kota Tangerang,” beber Kepala Dispora Kota Tangerang Kaonang.

Selain itu, sambung Kaonang, sesuai visi Kota Tangerang melalui Dispora upaya untuk mewujudkan kota ini sebagai sportainment, sportourism dan sport city, dengan demikian diharapkan banyak orang yang berkunjung Kota Tangerang.

“Harapannya mereka berkunjung ke Kota Tangerang menginap, makan, beli oleh-oleh di sini. Sehingga ada gairah tersendiri dengan adanya perhelatan kejuaraan olahraga di Kota Tangerang,” terang Kaonang.

Sementara itu Ketua PGI Kota Tangerang, Nana Setiana Soebarna menjelaskan kejuaran golf Piala Wali Kota Tangerang ini akan diikuti para atlet golf dan pegolf umum dari Jawa, Bali, Sumatera dan Kalimantan.

“Banyak Pengurus Daerah PGI yang telah diundang dan siap untuk menjadi peserta dalam kejuaraan ini. Karena slot satu lapangan itu 144 orang maka pesertanya sebanyak 144 orang,” jelas Nana Setiana Soebarna.

Untuk hadiah, Nana menyebutkan untuk hole ini yang bekerjasama dengan salah satu bank support untuk empat hole yang ada di lapangan sebesar satu miliar rupiah.

“Ada juga uang tunai dan piala yang sudah kita siapkan untuk para juara,” terang Ketua PGI Kota Tangerang Nana Setiana Soebarna.

Pada ajang ini juga para peserta kejuaraan akan disuguhkan pertunjukan kebudayaan. Ini adalah suguhan sportainmen, sportourism di sport city.

Untuk gelaran kebudayaan ini pihak PGI bekerjasama dengan Dinas Kebudayaan Pariwisata Kota Tangerang, berkolaborasi mewujudkan visi.

Sumber : https://antarwaktu.com/2024/10/kolaborasi-pemkot-dengan-pgi-gelar-kejuaraan-golf-nasional-piala-wali-kota-tangerang-2024/