\

Pemkot Tangerang Bangun Sarana Olahraga Bertaraf Internasional di Nambo Jaya

TANGERANGSATU.CO.ID, KOTA TANGERANG – Pemerintah Kota Tangerang kini tengah membangun gedung olahraga bertaraf internasional. Gedung olahraga yang sedang dalam penyelesaian pembangunannya itu berada di Jalan M Toha, Nambo Jaya Kecamatan Karawaci.

Kepala Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Kota Tangerang, Kaonang, Kamis 12 Oktober lalu meninjau pelaksanaan pembangunan sarana olahraga yang diperuntukkan perhelatan kejuaraan multi cabang olahraga.

Selain gedung olahraga, di lokasi itu juga tengah dalam pembangunan sarana olahraga luar ruang di antaranya lapangan sepak bola yang akan dilengkapi dengan rumput sintetis standar FIFA.

“Sport Center Nambo Jaya ini menambah fasilitas olahraga yang telah ada di Kota Tangerang. Nantinya Sport Center Nambo Jaya ini bisa digunakan untuk perhelatan olahraga nasional dan internasional. Bisa digunakan untuk kejuaraan bola voli, futsal serta cabang olahraga lainnya,” jelas Kepala Dispora Kaonang.

Ditambahkan Kaonang, pembangunan Sport Center Nambo Jaya ditargetkan selesai November 2023. Sehingga pada Desember 2023 sudah dapat digunakan untuk perhelatan olahraga.

“Pemkot membangun fasilitas olahraga nan megah ini wujud kesungguhan untuk menjadikan Kota Tangerang sebagai tempat sport tourism dan sportstainment,” beber Kaonang.

Sampai akhir tahun ini, sambung Kaonang, banyak agenda kejuaraan olahraga skala nasional dan internasional yang akan digelar di Kota Tangerang. Di antaranya, kejuaraan nasional bola voli antar klub kelompok umur 17 mulai pertengahan November, kejuaraan nasional panjat tebing di awal Desember, international drum corp yang diikuti sejumlah negara.***

• Sumber TANGERANGSATU.CO.ID