\

Pengurus Catur 9 serta Waka Bidang Saka, Sako dan Gudar Kwarcab Kota Tangerang Semangati Calon Anggota Saka Patriot

POSBUMI.COM, KOTA TANGERANG – Kakak-kakak Pengurus Gugus Dharma (Gudar) Catur 9 dan Waka Bidang Saka, Sako dan Gudar Kwarcab Kota Tangerang hadir dalam pertemuan perdana calon anggota Saka Patriot di Stadion Benteng Reborn, Minggu pagi 19 Januari 2025.

Mereka yang hadir dalam pertemuan perdana calon anggota Saka Patriot Kwarcab Kota Tangerang itu di antaranya Aries Munandar, Agustina, Erni Sugiharti,
Dikna, Dayat Acho dan Uche.

Kehadiran Kakak-kakak pada cara itu guna menyemangati para calon anggota Saka Patriot Kwarcab Kota Tangerang dari angkatan kedua.

Pada kesempatan itu, Waka Bidang Saka, Sako dan Gudar Kwarcab Kota Tangerang Aries Munandar menyebutkan Saka Patriot akan melakukan pelatihan kemampuan dan keahlian bagi para anggotanya.

Di antaranya, Saka Patriot Kwarcab Kota Tangerang akan menyertakan anggotanya ikut dalam pelatihan wasit dan penjurian dalam berbagai cabang olahraga.

Pastinya, pelatihan ini akan menjadi bekal bagi peserta di masa mendatang. Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Pemuda Olahraga kini tengah menggencarkan peningkatan prestasi olahraga bagi para atlet.

Tentunya untuk meningkatkan prestasi atlet selain melakukan latihan dengan sungguh-sungguh, juga diimbangi dengan pertandingan yang intens. Selain itu Kota Tangerang juga kini tengah menggencarkan sportourism, sportainment serta sport industry. Maka itu wasit dan juri menjadi komponen penting dalam pertandingan olahraga.

Sementara itu Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kota Tangerang, Kaonang saat membuka acara tersebut menegaskan Saka Patriot Kwarcab Kota Tangerang harus punya kompetensi, kemampuan, keterampilan dan berkontribusi nyata bagi masyarakat.

Untuk itu, terang Kaonang, Saka Patriot Kwarcab Kota Tangerang membekali para personilnya dengan berbagai pelatihan guna dapat berkontribusi nyata di masyarakat.

“Di antaranya nanti kami akan melakukan pelatihan bagi Saka Patriot yang Insyaa Allah bertempat di Gedung Kwarcab Kota Tangerang dengan menghadirkan instruktur maupun pelatih yang mumpuni di bidangnya,” jelas Kaonang yang juga Ketua Harian Kwarcab Kota Tangerang.***

sumber: https://posbumi.com/pengurus-catur-9-serta-waka-bidang-saka-sako-dan-gudar-kwarcab-kota-tangerang-semangati-calon-anggota-saka-patriot/