\

Pimpin Akuatik Kota Tangerang 2024 – 2028, Ika Lestari Targetkan Renang Juara Umum Popda XI Banten

TANGERANGSATU.CO.ID, KOTA TANGERANG – Puteri mantan Wakil Walikota Tangerang, Ika Lestari terpilih menjadi Ketua Akuatik Indonesia (AI) Kota Tangerang periode 2024 – 2028 dalam Musyawarah Kota (Muskot) AI di ruang VIP Stadion Benteng Reborn, Minggu 25 Februari 2024.

Dalam Muskot AI Kota Tangerang yang dihadiri para pengurus klub renang tersebut, puteri Sachrudin itu menjadi calon tunggal. Ika Lestari mendapat dukungan enam suara dari tujuh klub renang.

Kepala Bidang Olahraga Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Kota Tangerang, Jejen Jaenudin yang hadir dalam Muskot AI mewakili Kepala Dispora menegaskan, di tahun 2024 Kota Tangerang menjadi tuan rumah perhelatan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XI Banten dan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat nasional.

“Untuk Popda Banten XI, jelas target Kota Tangerang adalah juara umum. Untuk itu kepada Pengurus AI Kota Tangerang yang baru untuk menyiapkan atlet guna merebut gelar juara umum cabang olahraga renang,” terang Kabid Olahraga Dispora Kota Tangerang, Jejen Jaenudin.

Diharapkan pula, sambung Jejen Jaenudin, di ajang O2SN tingkat nasional atlet renang Kota Tangerang mampu menunjukkan prestasi membanggakan.

Sementara itu Ketua AI Kota Tangerang terpilih, Ika Lestari mengatakan pihaknya segera bekerja untuk melakukan pembinaan atlet secara maksimal agar mampu memperoleh hasil sesuai harapan. Diungkapkan Ika, untuk Popda XI Banten 2024 AI akan menerapkan target maksimal yakni juara umum.***

• Ateng San