\

Ribuan Warga Senam Massal Kemerdekaan di Stadion Benteng Reborn Kota Tangerang

TANGERANGSATU.CO.ID, KOTA TANGERANG – Ribuan warga Kota Tangerang dan sekitarnya mengikuti senam massal kemerdekaan di plaza Stadion Benteng Reborn Jalan TMP Taruna, Kota Tangerang, Minggu pagi 13 Agustus 2023.

Hadir turut senam massal Kepala Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Kota Tangerang Kaonang, Kepala Bidang Olahraga Dispora Jejen Jaenudin, Ketua Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi) Kota Tangerang M Hanan Rahmadi dan para pengurus Kormi.

Senam yang dipandu para instruktur dari Kota Tangerang itu, menyediakan banyak hadiah bagi para peserta.

Kepala Dispora Kota Tangerang Kaonang mengatakan semarak hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 78, Dispora bersama Kormi menggelar olahraga masyarakat.

“Selama dua hari, Sabtu – Minggu di Stadion Benteng Reborn digelar lomba olahraga masyarakat yang digerakkan oleh Kormi Kota Tangerang,” jelas Kepala Dispora Kaonang didampingi Kabid Olahraga Dispora Jejen Jaenudin, Minggu 13 Agustus 2023.

Ditambahkan Kaonang, Dispora terus mengajak masyarakat untuk giat berolahraga. Mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga adalah menjadi ajakan yang senantiasa digaungkan.

Sementara itu Ketua Kormi Kota Tangerang M Hanan Rahmadi mengatakan semarak hari kemerdekaan RI ke 78 ini pihaknya menyertakan ribuan warga Kota Tangerang untuk berolahraga senam.

“Kita lihat antusias masyarakat untuk bersama-sama senam di Plaza Stadion Benteng Reborn merupakan bukti bahwa olahraga masyarakat diminati warga,” ungkap Hanan.***

• Sumber TANGERANGSATU.CO.ID