\

Sambut Hari Ibu, di Stadion Benteng Reborn Digelar Lomba Senam Kreasi

TANGERANGSATU.CO.ID, KOTA TANGERANG – Dalam rangka menyambut Hari Ibu Nasional yang jatuh pada 22 Desember 2023, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) menggelar Lomba Senam Kreasi. Lomba dilaksanakan di Stadion Benteng Reborn, Jumat pagi 24 November 23.

Ketua TP PKK Kota Tangerang, Aini Suci Wismansyah berharap dengan menjelang peringatan Hari Ibu Nasional ini para ibu di Kota Tangerang dapat meningkatkan potensinya. Sehingga, dapat menciptakan keluarga yang sejahtera dan berdaya saing di Kota Tangerang.

“Kita sebagai ibu juga harus terus meningkatkan kemampuan diri sesuai dengan perkembangan zaman. Sehingga, kita harus memaksimalkan potensi diri sebagai seorang ibu untuk menciptakan keluarga yang sejahtera dan berdaya saing di Kota Tangerang,” harapnya.

Kepala DP3AP2KB, Jatmiko mengatakan bahwa lomba ini sebagai upaya agar para perempuan di Kota Tangerang sehat dan bugar. Sehingga, dapat terus berdaya saing dan semangat dalam mengurus keluarga hingga membangun Kota Tangerang.

“Alhamdulillah para peserta juga sangat antusias dengan lomba ini. Terlihat, dari jumlah pendaftar sebanyak 140 orang. Nanti, para peserta akan dinilai dari segi kreativitas, tampilan, gerakan, kemampuan fisik, hingga musikalitas. Juri-juri pada loma senam kreasi juga sangat luar biasa. Ada Murry Kuswari, Chaerani Anwar, Louse Sari, dan juga Asri Welas,” ungkapnya.

Ia melanjutkan, Pemkot Tangerang melalui DP3AP2KB juga sangat berkomitmen dalam pemberdayaan serta perlindungan perempuan dan anak di Kota Tangerang. Salah satunya, dengan memberikan pendampingan pada perempuan dan anak yang mengalami kekerasan.

“Pendampingan hingga trauma healing akan dilakukan hingga selesai dan tentu secara gratis. Kami juga bersama Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) terus melakuan berbagai upaya dalam pemberdayaan perempuan,” lanjutnya.***

• Ateng San